Hasil Pencarian

Artikel


UNAIR Tingkatkan Academic Mobility Exchange Melalui Program AMERTA

UNAIR NEWS – Dalam rangka meningkatkan kualitas AMERTA (Academic Mobility Exchange for Undergraduate at Airlangga), Direktorat Pendidikan Universitas Airlangga (UNAIR) menggelar Workshop AMERTA XI. Bertempat di Luminor Hotel Jemursari, Surabaya puluhan dosen mengikuti workshop yang digelar pada Jumat (26/7/2019). Seminar tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Rektor I UNAIR Prof. dr., Djoko Santoso, Ph.D., K-GH., FINASIM dan Direktur Pendidikan UNAIR Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto, DEA, DVM.Hadir sebagai narasumber dalam workshop AMERTA XI yaitu Ketua Pusat Inovasi Pembelajaran dan Sertifikasi (PIPS) UNAIR Yuni Sari Amalia S.S., M.A., Ph.D., selaku Sekretaris Eksekutif – Airlangga Global Engagement, Dian Ekowati SE., M.Si., M.AppCom (OrgCh)., Ph.D, dan Kasubdit Pengembangan Pendidikan Irfan Wahyudi S.Sos., M.Comms., Ph.D.

Mewaspadai Bahaya Obesitas

Rumah Ginjal - Di grup Whatsapp kesehatan beredar anekdot, "Pengendara sepeda ialah bencana bagi perekonomian negara. Mereka tak beli mobil, bensin, tak bayar parkir, dan tak pernah ke dokter. Sebaliknya, restoran cepat saji ialah berkah perekonomian, termasuk bagi klinik, apotik, dan pusat kebugaran, karena meningkatkan jumlah pasien penderita obesitas." Anekdot ini membuat kita tersenyum getir. Obesitas atau kegemukan dianggap menjadi problem negara. Apakah obesitas sudah menjadi ancaman? Respons menghadapi kegemukan ini beragam. Ada yang cukup dengan berolah raga di rumah atau sekadar jalan kaki tiap pagi, ikut senam kebugaran, atau diet. Yang malas olahraga, tapi pengin cepat turun bobot, bisa datang ke klinik liposuction (sedot lemak), asal mampu bayar. Dari sisi medis, penting untuk menangani obesitas. Kegemukan atau kelebihan berat badan ialah pintu masuk bagi sederetan penyakit berat, seperti gangguan jantung dan ginjal. Makin gemuk (obese) seseorang, makin besar risiko tubuhnya kena gangguan penyakit, seperti hipertensi. Jika tekanan darah seseorang melebih batas normal 140/90 mm Hg, aliran darah ke ginjal akan terhambat tidak lancar. Jika tak segera ditangani, bisa mengarah ke gagal ginjal. Jadi, kegemukan bisa menjadi pintu gerbang masuknya hipertensi, dan potensial mengarah ke gagal ginjal.

Puluhan Dosen UNAIR Ikuti Workshop Untuk Meningkatkan Kualitas AMERTA

Jatim Newsroom - Direktorat Pendidikan Universitas Airlangga (UNAIR) menggelar Workshop Academic Mobility Exchange for Undergraduate at Airlangga XI (AMERTA XI). Bertempat di Luminor Hotel Jemursari, Surabaya,puluhan dosen mengikuti workshop yang digelar pada Jumat (26/7). Seminar tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Rektor I UNAIR Prof. dr., Djoko Santoso, Ph.D.,K-GH., FINASIM dan Direktur Pendidikan UNAIR Prof. Dr. Bambang Sektiari Lukiswanto, DEA, DVM. Hadir sebagai nara sumber dalam workshop AMERTA XI ialah Ketua Pusat Inovasi Pembelajaran dan Sertifikasi (PIPS) UNAIR Yuni Sari Amalia S.S., M.A., Ph.D. yang membawa materi Inovasi Pembelajaran Kelas Jarak Jauh. Pemateri kedua ialah Sekretaris Eksekutif – Airlangga Global Engagement Dian Ekowati SE.,M.Si.,M.AppCom(OrgCh).,Ph.D yang membawa materi Evaluasi AMERTA dan Tindak Lanjut Airlangga Global Engagement.

Universitas Tertua Malaysia Jajaki Kerja Sama dengan UNAIR

Surabaya (beritajatim.com) – Langkah Universitas Airlangga dalam mewujudkan perguruan tinggi kelas dunia memperoleh apresiasi dari salah satu perguruan tinggi dari negeri jiran, Tunku Abdul Rahman University College (TARC). TARC melakukan kunjungan ke UNAIR pada Selasa (30/07/2019). Kedatangan TARC merupakan upaya penjajakan kerjasama anar kedua perguruan tinggi di bidang akademik maupun non akademik.   Pertemuan berlangsung di Ruang Rapat Rektor lantai 3 Kantor Manajemen UNAIR. Acara dihadiri oleh wakil pimpinan bidang administrasi dan internasionalisasi dari TARC, Prof. Say Sok Wan, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora TARC, Dr. Karthiyani, Wakil Rektor I, Prof. Djoko Santoso, dr., Ph.D., K-GH., FINASIM, perwakilan dari Airlangga Global Engagement (AGE) serta beberapa pimpinan fakultas.

Kenali Apa itu Transplantasi Ginjal

Rumah Ginjal - Transplantasi Ginjal. Sering terdengar istilah tersebut di telinga kita. Bagi orang awam, istilah tersebut kita anggap biasa, akan tetapi untuk penderita gagal ginjal terminal istilah tersebut merupakan suatu harapan dan bisa juga suatu istilah yang menakutkan. Di Amerika Serikat sampai saat ini sudah dilakukan lebih dari 100.000 transplantasi ginjal. Dari jumlah tersebut, 4153 kasus berasal dari donor hidup yang masih ada huungan kerabat, dan 14% dari donor hidup yang bukan kerabat. Bahkan, mulai banyak orang yang bisa menerima transplan sebelum mereka memerlukan hemodialisis (cuci darah). Data di atas menggambarkan, dengan kemajuan ilmu kedokteran, saat ini transplantasi ginjal terutama dengan ginjal dari donor hidup cenderung merupakan prosedur yang aman. Bahkan dapat dilakukan pada pasien gagal ginjal tahap akhir yang sedang mengidap penyakit berat seperti kardiovaskular atau diabetes.   Apa pengertian transplantasi itu? Transplantasi ,yang berasal dari kata transplant (graft), adalah terapi yang banyak dipilih oleh para penderita gagal ginjal tahap akhir yang sekiranya memungkinkan. Transplantasi mengandung 2 pengertian, yaitu: