Artikel

Berita


UNAIR Gandeng Tujuh Pakar Kesehatan untuk Membahas Revolusi Industri Kesehatan 4.0

UNAIR NEWS – Universitas Airlangga (UNAIR) menggelar Seminar Nasional bertajuk “Revolusi Industri Kesehatan 4.0” pada Selasa (12/11/2019). Bertempat di Aula Garuda Mukti Lantai 5 Kampus C UNAIR, UNAIR mengundang tujuh pakar dari berbagai instansi terkemuka di Indonesia. Dalam kegiatan tersebut, seminar nasional dibagi menjadi tiga sesi. Hadir sebagai pembicara pada sesi pertama di antaranya adalah Wakil Rektor I UNAIR Prof. Dr. Djoko Santoso, Ph. D., Sp.Pd.K-Gh. Finasim, Kepala Pusat Data dan Informasi Sekretariat Jenderal Kementerian Kesehatan RI Dr. drh. Didik Budijanto, M.Kes., serta Staff Ahli Menteri Bidang Teknologi Kesehatan dan Globalisasi dr. Slamet, MHP.

Airlangga Global Day 2019 Kembali Berikan Informasi Pendidikan Mulai Jerman Sampai USA

UNAIR NEWS – Untuk mencapai reputasi dunia, Universitas Airlangga terus melakukan upaya penguatan internasionalisasi. Salah satu upaya itu diwujudkan Airlangga Global Engagement (AGE) melalui Airlangga Global Day (AGD) 2019. Direktur AGE Prof. Dr. Ni Nyoman Tri Puspaningsih M.Si., beserta jajaran pimpinan UNAIR resmi membuka AGD 2019 pada Jum’at (8/11/2019) di Hall Lantai 1, Kantor Manajemen Kampus C. Turut hadir dalam pembukaan itu Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya Mark McGovern. Termasuk hadir Wakil Rektor I Prof. Djoko Santoso, dr., Ph.D., Sp.PD.K-GH.FINASIM.,

Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat, OJK Sosialisasikan Pasar Modal di UNAIR

UNAIR NEWS – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-8, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar acara bertajuk OJK Mengajar. Acara ini telah diselenggarakan diberbagai kota besar di Indonesia, salah satunya di kota Surabaya yang  bekerja sama dengan Univeristas Airlangga (UNAIR). OJK Mengajar dilaksanakan pada Kamis (24/10/2019) bertempat di Aula Soepoyo FEB UNAIR.

Tamkang University Taiwan dan FISIP UNAIR Perkuat Komitmen Kolaborasi

UNAIR NEWS – Komitmen kerja sama Universitas Airlangga dengan universitas di dunia, terutama di kawasan Asia, kembali bersambut positif. Kali ini perwakilan Tamkang University Taiwan mengunjungi UNAIR dalam rangka penguatan komitmen kerja sama kedua universitas. Hadir menjadi perwakilan Tamkang University Taiwan adalah Sin Cheng Lin, Ph.D yang juga Guru Besar Departemen Informasi dan Ilmu Perpustakaan. Kunjungan tersebut disambut Wakil Rektor I UNAIR Prof. Dr. Djoko Santoso, dr., Ph.D., Sp.PD.K-GH.FINASIM di Ruang Wakil Rektor 1, Lantai 4, Kantor Manajemen UNAIR. Sejumlah potensi kerja tersebut dibahas bersama dengan stake holder terkait.

UNAIR co-hosts Asian Undergraduate Summit 2019

UNIVERSITAS AIRLANGGA NEWS – Universitas Airlangga (UNAIR) supported the organization of International Asia Undergraduate Summit (AUS) 2019 themed “Leadership in a Complex World: Harnessing Untapped Potential”. The program is initiated by National University of Singapore (NUS). This is the fourth year for Universitas Airlangga as a co-host of international events. This event was held from Monday, July 8 to Saturday, July 13 at Campus C UNAIR.