#narkoba


Sabotase Narkoba

Kita tak boleh bosan berbicara narkoba. Keengganan kita membicarakan efek jahat narkoba akan menjadikan barang berbahaya ini makin bersimaharajalela. Apalagi serbuan narkoba di negeri kita tercinta semakin mengkhawatirkan. Selain serbuan narkoba asing, orang-orang Indonesia juga banyak yang menjadi “pengkhianat” dengan memproduksi narkoba yang menikam bangsanya sendiri. Barang laknat ini sudah memangsa banyak kalangan. Remaja, pelajar, mahasiswa, tokoh publik, artis, seniman, bahkan aparat hukum yang mestinya jadi “pagar”. Lebih memilukan lagi, banyak di antara mereka adalah orangtua yang semestinya melindungi rumah tangganya, justru menyerah pada godaan narkoba. Para pengedar narkoba memang sangat masif menyusup ke berbagai kalangan, mulai kota megapolitan hingga pelosok.

Rokok-Alkohol, Pintu Narkoba

Rumah Ginjal - BELAKANGAN ini terjadi perang urat saraf antara dua kelompok dalam menyikapi rancangan aturan pengendalian tembakau. Kelompok yang prorancangan dengan konsisten berargumen, rokok adalah ancaman nyata terhadap kesehatan dan sekarang makin mengancam usia remaja.