Hasil Pencarian

Artikel


MUI Jatim: Bila Herd Immunity 80 Persen, Covid-19 tidak Lagi Menakutkan

SURABAYA –Covid-19 saat ini sedang melonjak naik lagi, untuk itu Prof Djoko Santoso, Ketua Badan Kesehatan Majelis Ulama Indonesia Jawa Timur menekankan agar tidak hanya dijalankannya Protokol Kesehatan. Akan tetapi juga dengan meningkatkan vaksin agar tercapai herd immunity 80 persen. Dia mengatakan jika ada hal yang perlu ditekankan, bahwa covid-19 ini dalam menyerang jiwa itu ada dua hal, yaitu kekurangan oksigen, atau yang disebut hipoxia, dan satu lagi pengentalan darah yang berlebih. Kelahiran Covid-19 di Wuhan ini mengejutkan semua umat di dunia. Bahkan para ahli biologi maupun klinis di seluruh dunia merasa terkejut karena ini aneh.

Perkuat Literasi Pandemi, MUI Jatim Gelar Webinar ‘Selamatkan Jiwa dari Covid-19’

SURABAYA, MUIJatim.Org – Dewan Pimpinan Majelis Ulama (MUI) Provinsi Jawa Timur kembali menggelar webinar Seri Literasi Pandemi dengan tema “Selamatkan Jiwa dari Covid-19, tapi Gimana Caranya?”, pada hari Kamis (08/07/2021), pukul 19.00 WIB. Sekretaris Umum MUI Jatim, Prof. Akh. Muzakki, menjelaskan bahwa webinar itu digelar untuk memperkuat literasi tentang pandemi Covid-19 dengan berbagai varian barunya yang terus meningkat setiap harinya. Rabu (7/7/2021), penambahan kasus baru positif Covid-19 mencapai 34.379, sehari sebelumnya tercatat 31.189 kasus. Padahal pertengahan Juni 2021, kasus baru harian di bawah 10.000.

Upaya Mencapai Herd Immunity dalam 6 Bulan di Indonesia, Guru Besar Unair : Harus Dua Juta Dosis Perhari

SEPUTAR GRESIK - Pemerintah sedang gencar melakukan vaksinasi untuk mencapai Herd Immunity, satu juta dosis vaksin perhari menjadi target sehingga herd immunity dapat dicapai dalam setahun. Namun, Guru Besar Ilmu Penyakit dalam Universitas Airlangga, Prof. Djoko Santoso dr., Ph.D., Sp.PD.K-GH.FINASIM. menyarankan Pemerintah untuk menyuntikkan dua juta dosis vaksin perhari untuk mencapai herd immunity dalam 6 bulan untuk meminimalisir penularan virus varian delta.

MUI Jawa Timur Tegaskan Pandemi Covid-19 Adalah Masalah Sosial

AKURAT.CO  Virus Covid-19 saat ini semakin mengganas. Ini terjadi di beberapa kota besar di Indonesia. Hampir seluruh provinsi di Indonesia menyandang predikat zona merah. Di Jawa Timur khususnya, terjadi kenaikan kasus terkonfirmasi positif yang setiap hari semakin bertambah. Di samping itu, beberapa waktu belakangan, ditemukan kasus inveksi virus Corona varian Delta. Virus yang ditemukan pertama kali di Negara India dan kini sudah menyebar di hampir di seluruh dunia. Meski belum separah India, artinya Indonesia harus siaga dalam menghadapi varian baru ini. Ketua Badan Kesehatan MUI Jawa Timur, Prof Djoko Santoso, dr, Ph.D, Sp. PD menjelaskan

FISIP Berlebaran Melalui Ngaji Kesehatan

Setelah liburan lebaran Idul Fitri 1442 H, FISIP mengawali hari efektif kerja dengan melalukan webinar yang mengambil tema “Pasca Vaknisasi Harus Apa? Tetap Sehat, Kinerja Meningkat”. Alasan utama tema ini dipilih karena momentum lebaran kerap menjadi wahana penyebaran efektif dari Covid 19 sebagaimana momentum setelah pilkada beberapa waktu yang lalu. Webinar tersebut dilakukan melalui zoomeeting sekaligus ditayangkan live di YouTube pada Selasa (18/05). Hadir dalam webinar tersebut narasumber yang sangat kompeten, yaitu Prof. Djoko Santoso, dr., SpPD., FINASIM, Ph.D, Guru Besar Fakultas Kedokteran UNAIR dan sehari-hari juga menjadi Ketua Badan Kesehatan MUI Jatim.